Pages

Pengobatan-pengobatan Rumah yang Aneh Namun Manjur


Bebagai benda yang ada di rumah bisa mengobati atau menyembuhkan sejumlah penyakit ringan secara mengejutkan dan tak terduga. Meskipun terdengar aneh, tapi beberapa ahli dan penelitian telah mengesahkan kemujarabannya.
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjbjvqxOoOr6r887_8DiZMcmr8lJ50eEol3nl7P3lgiyPq0xHDFeJwbjEkMuHUJxq4Wk6vOJCfa8cCDXvgTUSxXVLU_10mbws8FZBtqEEj0GU-e2x9zKHNeE4zxinpXaddXBAtu9iitAU27/s1600/Pengobatan+Herbal.jpg

Seperti dilansir preventing.com, Rabu (28/12/2011), ada pengobatan rumah tersebut antara lain:

Vodka untuk mengatasi kaki bau
http://cheapvodka.org/wp-content/uploads/2010/09/Cheap-Vodka.jpg
Jika kaki berbau tengik, usaplah dengan kain lap yang dibasahi vodka untuk menyingkirkan bau busuknya. Vodka mengandung alkohol yang bersifat antiseptik (membunuh bakteri) dan cepat kering, sehingga membunuh jamur dan bakteri penyebab bau dan mengusir kelembaban yang memungkinkan organisme ini tumbuh.

Pensil untuk sakit kepala
 https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEj2OMvnd_r-YzAuWA1r9AK2GI_k-MAihOIFjUxmqVBrKIJm9l0rwzCXQ7IuPWf5pFO0Y7NcfB214WMU05SUYHWQAsdTlNAsiMWDVc4mQXQTuOa9Rhy9lzxjOvdUiMTLz4b4x038DqrhGeRQ/s1600/pensil.jpg
Ketika sedang stres atau cemas, tanpa disadari mengepalkan rahang dan gigi. Ketegangan otot yang menghubungkan rahang dengan pelipis dapat memicu sakit kepala.

"Ada solusi sederhana, masukan pensil di antara gigi, tetapi jangan digigit. Secara otomatis otot rahang akan menjadi rileks dengan melakukan hal ini dan dapat mencegah sakit kepala," kata Fred Sheftell, MD, direktur New England Center for Headache di Stamford.

Yoghurt untuk bau mulut
http://thenakedlabel.com/wp-content/uploads/2009/04/090422_its-time-for-a-strip-search-yogurt-spread-em_main.jpg
Penelitian awal menunjukkan bahwa bakteri yang hidup dalam yoghurt dapat menekan bakteri penyebab bau mulut. "Bakteri baik dalam yogurt bisa menyisihkan bakteri buruk yang menyebabkan bau mulut atau menciptakan lingkungan yang tidak sehat," kata John C. Moon, DDS, dokter gigi kosmetik dan umum di Half Moon Bay, California.

Listerine untuk kulit melepuh
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiOMOSf-b6ff-EJJLOSGncMmxHaAwfgO_dzlEdBSZrQv7EvnZvsMknU7tPyUfq231-6apchJEU2uvYyCLR3oWD4sGffuUt9WkojPDZyqAv-sjvqE1vrvU2f9VuuXece7zzjFDRdrfhDPw/s1600/Listerine+Zero.jpg
Penyegar napas dan antiseptik klasik yang kuat dapat juga mengobati lecet.

"Basahi kapas dengan Listerine dan oleskan pada kulit yang melepuh 3 kali sehari sampai daerah benar-benat mengering dan tidak lagi sakit," kata Janet Maccaro, PhD, CNC, ahli gizi dan konsultan nutrisi bersertifikat di Scottsdale, Arizona.

Lemon balm untuk cold sores
http://zweberfarms.files.wordpress.com/2011/06/lemon-balm.jpg
Herbal Lemon balm (Melissa officinalis) adalah pengobatan herbal pilihan pertama untuk cold sores, penyakit dengan gejala lepuhan kecil di wajah berisi cairan yang menyakitkan.

Penyakit ini disebabkan oleh virus Herpes simplex, namun bukan jenis yang menularkan penyakit seksual. Siapkan teh lemon balm dengan sebanyak 2 sampai 4 sendok makan ramuan per cangkir air mendidih. Biarkan sampai dingin, kemudian oleskan dengan kapas pada beberapa bagian yang dingin sakit sehari.

"Lemon balm memiliki sifat antivirus yang mampu menjinakkan wabah herpes," kata James Duke, PhD, penulis buku "The Green Pharmacy".

Licorice untuk kapalan dan kutil
http://candyusa.com/files/images/licorice.gif
"Licorice mengandung zat yang menyerupai estrogen untuk melembutkan kulit kapalan dan kutil," kata Georgiana Donadio, PhD, direktur National Institute of Whole Health di Amerika Serikat.

Pasta licorice bisa dibuat sendiri. Haluskan beberapa batang licorice, campurkan dengan setengah sendok teh petroleum jelly dan gosok campuran ke daerah kaki yang kasar.

Bola tenis untuk sakit kaki
Untuk mendapatkan pijatan yang mudah dan gratis, lepaslah sepatu dan gelindingkan bola tenis dengan kaki selama satu atau dua menit. Bola tenis, bola golf, atau kaleng bisa jadi alternatif. Untuk mendinginkan kaki yang berdenyut, gelindingkan sebotol air beku dengan kaki.

Minyak zaitun untuk eksim
http://billieariian.files.wordpress.com/2011/03/olive-oil.jpg
"Redakan rasa panas dengan mengoleskan minyak zaitun secara langsung ke daerah tubuh yang teriritasi," kata Christopher Dannaker, MD, asisten profesor dermatologi di University of California, San Francisco.

Minyak zaitun mengandung antioksidan yang dapat mengurangi peradangan terkait dengan eksim. Minyak zaitun juga bahan dasar untuk banyak pelembab sebab membantu antioksidan mencegah dan memperbaiki kerusakan yang dapat menyebabkan keriput dan bintik-bintik coklat pada kulit.

Oleskan 1 sendok teh untuk setiap inci kulit agar mencegah kulit dari kekeringan. Untuk masalah yang serius, tutupi daerah yang telah diolesi minyak kulit dengan plastik untuk menjaga kelembabannya.

Gula untuk cegukan
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEj5pXWLh96pC-JIELFuldx6_rueaH7nwopa-fasp1b6vbe2C0K81FXjAHP53Nqhl0tC62aTMnFgnsqEk87iUEAEUrEh_QAwYpl2RcP21ud3qo7HAuodJeJkOgyyd0kFpxd3RdrSfQyUZJg/s1600/Sugar.jpg
"Satu sendok teh gula yang ditelan dapat menghentikan cegukan dalam beberapa menit," kata Andre Dubois, MD, PhD, profesor kedokteran penyakit menular pada program pascasarjana Uniformed Services University of the Health Sciences in Bethesda, Marryland.

Gula diyakini dapat memodifikasi otot-otot saraf yang akan memerintahkan otot-otot di diafragma yang berkontraksi dengan tidak stabil dan menyebabkan cegukan.

iPod atau MP3 player untuk tekanan darah tinggi
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEicNV7eioYEHVEoVzKXp1xAjva_9Ny3b8UrRQu-cU1a-QpnxLANgwbwwQF9v_mxiEHq_GfSB-KcnM19dP3wWpPaqhQ2Xc2i_1-V80laEy7ZS8PT6XJFPDYeq5V3VQQ4t1_eCZLrOZpZS7Uz/s1600/ipod+ipod.jpg
Tiga puluh menit mendengarkan lagu-lagu yang tepat setiap hari dapat membantu menurunkan tekanan darah, menurut penelitian dari University of Florence di Italia.

Para peneliti menemukan bahwa orang-orang yang berobat untuk hipertensi ternyata turun tekanan darahnya setelah mereka mendengarkan musik sambil bernapas secara perlahan.

Zaitun atau lemon untuk mabuk perjalanan
http://herbalajaib.files.wordpress.com/2010/10/zaitun.jpg
Mabuk perjalanan (motion sickness) menyebabkan produksi air liur secara berlebihan dan dapat menyebabkan mual. Senyawa dalam buah zaitun yang disebut tanin akan mengeringkan mulut dan dapat membantu menenangkan mual.

Minyak sayur untuk kuku rapuh
http://images.detik.com/content/2010/08/23/900/cookingoilctt.jpg
Untuk memperbaiki kuku yang kering, harus mengatasi masalah kelembaban yang terlalu sedikit. Selain menggunakan lotion tangan secara teratur, cobalah perawatan malam hari dari dokter kulit, Dee Anna Glaser, MD.

"Sebelum tidur, oleskan minyak sayur ke tangan, kemudian kenakan sarung tangan vinil atau tutupi tangan dengan bungkus plastik untuk memastikan minyak tetap di tangan ketika tidur. Penutup akan memaksa minyak menembus kulit, mencegah tangan dan kuku menjadi terlalu kering," kata Dr. Glaser.

Es krim untuk mulut terbakar karena makanan panas
http://yulijannaini.files.wordpress.com/2011/07/icecreamcake.jpg
Jaringan di bagian langit-langit mulut hanya beberapa milimeter tebalnya, sehingga sangat sensitif terhadap makanan panas. Jika tidak dapat menunggu masakan panas menjadi dingin, tenangkan mulut yang terbakar dengan sesendok es krim atau yogurt beku.

"Suhu dingin dapat cukup membantu sementara. Meneguk minuman dingin atau meletakkan es batu ke dalam mulut juga bisa, tetapi pastikan untuk membuang es dengan cepat sebelum menjadi menyakitkan," ujar Richard Antaya, MD.

Permen peppermint atau kayu manis untuk stres karena perjalanan lalu lintas
Dalam sebuah penelitian yang didanai NASA, para ilmuwan dari Universitas Wheeling Jesuit memantau tanggapan dari 25 mahasiswa dalam simulasi mengemudi.

Para relawan melaporkan bahwa peppermint menurunkan rasa kelelahan atau kecemasan sebanyak 20 persen. Peppermint dan kayu manis menurunkan rasa frustasi sebesar 25 persen, meningkatkan kewaspadaan sebanyak 30 persen, dan membuat perjalanan terasa lebih pendek.

Apel untuk memutihkan gigi
http://alvieno.files.wordpress.com/2010/10/apel.jpg
Buah-buahan dan sayuran bertindak sebagai sikat gigi kecil ketika dikunyah dan akan membersihkan enamel gigi untuk menghilangkan noda.

"Apel mengandung asam malat lembut yang juga membantu melarutkan noda," kata Jennifer Jabow, DDS, dokter gigi yang berpraktik di New York City.

Baking soda untuk infeksi saluran kemih
 https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjpI3-zVub_TdXOc0aI9Y0ertkq5C1_NaMC3U7P-xKsvKZl9Zf8HQIGFRQ4qLnR1hfKB7LkVzqAhWBiTxs3-NtqsJ9I1aKGz-67IspU6y42C6UpfNLMgDUOfYMK13KnwKRIFVuI1yAPVJSl/s1600/baking-soda-for-life.jpg
Setelah gejala pertama, minum larutan seperempat sendok teh baking soda yang dicampur dengan 8 ons air.

"Baking soda membuat kandung kemih menjadi lebih basa, sehingga mengurangi kemampuan bakteri untuk berkembang biak," kata Larrian Gillespie, MD, asisten profesor klinis urologi dan uroginekologi di Los Angeles.

Cengkeh untuk luka tersayat atau teriris
http://w29.indonetwork.co.id/pdimage/35/1799635_cengkeh.jpg
Taburkan bubuk cengkeh pada bagian yang terluka untuk mencegah terinfeksi. Minyak cengkeh kaya akan eugenol, zat kimia yang bersifat antiseptik dan mengurangi sakit.

Pepaya untuk memperhalus kulit
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEg6CD5RMhugSowDfq6l9lThKTWZEnc5tclp3fuCDL_6pT4T5SjwLv3HkdeF5FNBzCvX-HMtpDnaJRPMZZSbp4vV_CzWYnXjyDqP7Cvrs9znHagDgDpFVEXQfZujG-v-FREaiG3d198PhMnY/s1600/pepaya.jpg
Buah ini mengandung papain, enzim protein yang melarutkan sel-sel mati pada permukaan kulit yang dapat membuatnya terlihat kusam dan kasar sehingga rentan menimbulkan jerawat. Bila digunakan dua kali sebulan, kupasan pepaya akan membuat kulit menjadi lebih lembut, halus, dan lebih bercahaya:

Haluskan 2 sendok makan pepaya yangb telah dicuci dan dikupas. Tambahkan 1 sendok makan oatmeal kering. Tempelkan campuran ini ke kulit yang bersih dan biarkan selama 10 menit sebelum diseka dengan lap basah.

Enzim-enzim dalam pepaya yang lembut merupakan obat yang ideal bagi kulit sensitif. Namun, untuk amannya, lakukan uji coba di bagian belakang telinga saat pertama kali mencoba.

Lakban untuk kutil
http://w22.indonetwork.co.id/pdimage/81/330081_foto17.jpg
Menutupi kutil dengan lakban lebih efektif daripada mendinginkannya, menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Archives of Pediatrics and Adolescent Medicine. Dalam studi tersebut, selotip menghilangkan 85 persen kutil setelah 2 bulan, dibandingkan dengan 60 persen kutil dengan metode pembekuan.

Untuk menggunakan lakban dengan aman, bersihkan daerah tersebut. Kemudian ambil sepotong lakban dalam ukuran yang sedikit lebih besar dari kutil. Tempelkan lakban ke tempat kutil dan gosoklah.

Setiap 3 hari, lepaskan lakban dan kikis kulit mati dengan batu apung atau kuku. Ulangi sampai kutil menghilang. Bahan kimia dalam lakban mampu membunuh kutil.










sumber :http://www.detikhealth.com/read/2011/12/28/170902/1801699/766/pengobatan-pengobatan-rumah-yang-aneh-namun-manjur?l1101755

0 komentar:

Posting Komentar

Translate

English French German Spain Italian Dutch

Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified
by : BTF
Kalau ingin tau lebih jauh klik disini y....
 

Hanya Ingin Tau ♣ ♣ ♣ Mamanunes Templates ♣ ♣ ♣ Inspiração: Templates Ipietoon
Ilustração: Gatinhos - tubes by Jazzel (Site desativado)